Pages - Menu

7 Keajaiban REZEKI buku karya Ippho Santosa



TUGAS RESENSI BUKU

Judul:
7 Keajaiban REZEKI
buku karya Ippho Santosa


Dosen pembimbing:
Dr. Rofiatul Hosna, M.pd


Disusun Oleh:
Iskandar Zulkarnain

Semester III B
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
FAKULTAS TARBIYAH
UNIVERSITAS HASYIM ASY’ARI
2014

RESENSI BUKU 7 KEAJAIBAN REZEKI
I.            IDENTITAS BUKU
1.      Judul Buku                 : 7 Keajaiban Rezeki
2.      Penulis                        : Ippho Santosa
3.      Penerbit                      : PT Elex media Komputindo
4.      Tanggal Terbit            : April 2010
5.      Kota terbit                  : Jakarta
6.      Jumlah Halaman         : 192
7.      Kategori                     : Motivasi
8.      Teks                            : Bahasa Indonesia

II.            SUBSTANSI/ ISI BUKU
Judul bukunya 7 Keajaiban Rezeki yang dibahas adalah 7 langkah-langkah ajaib untuk mempercepat datangnya rezeki. Kebetulan dengan pendekatan-pendekatan islami dan otak kanan. Katanya ketujuh langkah-langkah itu bisa disebut percepatan-percepatan, lompatan-lompatan, ataupun keajaiban-keajaiban.
Ke- 7 keajaiban itu adalah :
A.    Bab 1 Sidik Jari Kemenangan (Lingkar Diri)
Semua orang mempunyai sidik jari masing-masing. Tentunya sidik jari antara satu dengan yang lainnya berbeda. Di dalam sidik jari tersimpan sebuah kekuatan besar yang akan membawa kita menuju kesuksesan yang kita cita-citakan. Mudah-mudahan dengan memanfaatkan itu kita bisa tahu kemenangan kita. Kalau istilah saya DNA (Dream and Action) yaitu jalan Keberhasilan.


B.     Bab 2 Sepasang Bidadari (Lingkar Keluarga)
Di sini Ippho menjelaskan kaitan antara LOA (Law of Atraction)  atau Hukum Tarik menarik dan Doa. Tahukah anda apa maksud Sepasang Bidadari ? Yang dimaksud sepasang bidadari adalah salah satunya orangtua kita. Kita tidak akan pernah terlahir di dunia tanpa adanya orangtua. Orangtua adalah awal dari segalanya. Seluruh ridho Allah selalu ikut serta dalam ridho orangtua. Terutama bagi terbukanya pintu rezeki. Salah satu kiat lancarnya dan semakin terbuka lebarnya pintu rezeki kita yaitu dengan selalu menjaga hubungan baik dengan orangtua kita. Yang disebut dalam buku ini yang dimaksud Sepasang Bidadari itu adalah do’a orang tua dan do’a pasangan kita. Ya itulah keajaiban. Dengan menyelaraskan impian kita dengan impian sepasang bidadari mudah-mudahan rezeki kita lebih cepat.
Saran Yang harus di lakukan dalam bab ini adalah melakukan dengan segera, hanya boleh membaca keajaiban selanjutnya setela kita benar benar melakukan ini:
1.      Gandeng dulu sepasang bidadari kita, sebelum sibuk sibuk sebelum dengan simpul perdagangan dan pelangi ikhtiar.
2.      Ceritakan sepasang bidadari ini kepada sadara saudara anda.
3.      Ajaklah saudara saudara anda menemui atau setidaknya menghubungi orang tua anda. Terus, minta maaf (ulang) kepada mereka, senangkan hati mereka, dan minta mereka menyebutkan impian anda dalam do’a mereka.
4.      Bagi kita yang tidak memiliki orang tua lagi (telah meninggal), cobalah temui sahabat sahabat orang tua anda yang masih hidup. Terus, senangkan hati mereka dan mintalah do’a dari mereka.
5.      Gabungkan adab do’a dan hokum LOA.
  
C.    Bab 3 Golongan Kanan (Lingkar Diri)
Semua orang tentunya memiliki otak yang sama. Baik beratnya, jumlah sel, dan sebagainya. Hanya kualitas otak yang berbeda-beda. Otak seseorang dibagi menjadi 2 bagian yaitu otak kiri (golongan kiri) dan otak kanan (golongan kanan). Otak kiri berhubungan dengan ilmu pasti, algoritma, teratur. Otak kanan berhubungan dengan gambar, musik, imajinasi. Di dunia ini khususnya di Indonesia golongan kiri lebih mayoritas dibanding golongan kanan. Bagian ini sendiri menjelaskan pentingnya menggunakan otak kanan. Isinya kurang lebih sama dengan buku 13 Wasiat Terlarang - Dahsyat Dengan Otak Kanan. Mudah-mudahan dengan menggunakan kekuatan otak kanan dan menjadi golongan kanan kita jadi lebih berani, berpikir benar, dan kreatif.
Ambillah langkah langkah berikut ini denagn segera
1.      Asah otak kanan anda dengan mempelajari tip-tipnya.
2.      Dahulukan pola piker kanan dalam kehidupan, karier, dan bisnis.
3.      Ajaklah orang orang di sekitar anda untuk mengasah otak kanan. Caranya, dengan memberi tahu manfaat otak kanan, menceritakan kisah kisah otak kanan, dan meminjamkan buku ini.
4.      Kepada sahabat sahabat anda yang berada di kota lain, kirimkan sms dan mintalah mereka mencari buku ini. Karena seorang pemenang selalu mendorong sahabat sahabatnya untuk lebih sukses.
5.      Bergabunglah di page facebook yang di asuh, 7 keajaiban rezeki. Di sini, kita akan mendapatkan catatan terkini, langsung dari saya. Lalu, invite teman teman anda untuk turut bergabung. Mudah mudahan ini menjadi amal jariah bagi anda.
6.      Beranikan diri untuk mencoba hal hal yang baru apa saja asalkan itu tidak bertentangan dengan hokum dan agama.
D.    Bab 4 Simpul Perdagangan (Lingkar Sesama)
Sebuah negara dibagi menjadi 2 yaitu negara berkembang dan negara maju. Negara berkembang yang ingin menjadi negara maju harus memiliki warga negara yang 2% bermatapencaharian sebagai pedagang atau pengusaha. Memang pada kenyataannya negara maju seperti Jepang dan Cina memiliki penduduk yang sebagian besar adalah pedagang. 9 dari 10 pintu rejeki itu ada di perdagangan. Nabi sendiri seorang pedagang. Harusnya kita jadi orang kaya dengan berdagang. Mudah-mudahan dengan mengaktifkan simpul perdagangan kita bisa menjadi pebisnis yang sukses.
Kita menyadari bahwa currency (mata uang) berasal dari kata current (arus). Dengan begitu, uang bias di bilang menyerupai arus. Dan tidak dapat di sankal, ruparupanya inilah hokum alam alias sifat bawaan alam dengan seluruh isinya. Bergerak terus menerus. Disini, satu satumya pantangan adalah berhenti, karena berhenti akan mengakibatkan kehancuran yang sehancur hancurnya. Coba kita amati peredaran benda benda langit, peredaran darah, peredaran udara, aliran sungai, thawaf jama’ah haji.
Semua menyerupai arus. Mesti bergerak terus menerus. Berhenti akan mengakibatkan kehancuran yang sehancur hancurmya. Demikian pula dengan uang yang jelas jelas berasal dari kata arus. Sangat di tekankan jika anda menggerakkan uang anda terus menerus, maka nilai uang anda akan
 bertambah. Sangat ajaib. Sebaliknya jika anda menaruh uang anda begitu saja atau di tabung sekalipun, maka nilai uang anda akan menyusut. Karena uang anda telah berhenti.
Tahukah anda dua cara terbaik dalam menggerakkan uang adalah melaui simpul perdagangan dan perisai langit. Tidak ada cara lain yang lebih baik. Simpul perdagangan dapat tercipta melalui celah 3 L, yakni lahir, lingkungan, dan latihan.
 Sekarang langkah apakah yang kita lakukan? Dalam buku ini menerangkan sebaik baik ilmu adalah ilmu yang di amalkan oleh karenanya, inilah yang kita lakukan segera:
1.      Mulailah menguasai simpul perdagangan. Sekiranya anda belum bisa, mintalah pasangan anda untuk melakukannya.
2.      Ajaklah saudara saudara ada dan keluarga besar anda untuk turut menguasai simpul perdagangan. Caranya, dengan menceritakan keutamaan perdagangan, keutamaan kekayaan.
3.      Tanamkan pada anak anda dan keponakan anda, cita cita menjadi pengusaha, dan hasrat untuk menguasai perdagangan.
4.      Kepada sahabat sahabat anda yang berada di kota lain kirimkan sms. Karena seorang pemenang adalah selalu mendorong sahabat sahabatnya untuk lebih sukses.
5.      Denagarlah lagu Muhammad sebagai pedagang sesering mungkin.
Akhirnya, ingatlah selalu pesan saya, “kalau ada sumur di ladang, bolehkah kita menumpang mandi. Kalau mau berdagang, buat apa di piker lagi.

E.     Bab 5 Perisai Langit (Lingkar Diri)
Alam menyediakan segalanya untuk kebutuhan kita. Di dunia ini hukum sebab dan akibat memang berlaku. Maka dapat dikatakan ada hukum DOA dan LOA (Law Of Attraction). Apa yang kita berikan kepada alam, itulah yang alam akan berikan kepada kita. Jika dalam doa kita memberikan energi positif bagi alam, maka alam juga akan bereaksi positif terhadap kita. Ini juga salah satu keajaiban. Di sini Ippho banyak mengulas tentang sedekah. Dahsyatnya sedekah. Bagaimana membeli setiap kesulitan kita dengan sedekah. Mudah-mudahan dengan bersedekah rezeki kita semakin lancar dan semua kesulitan kita bisa teratasi.
Dalam buku ini menerangkan juga jangan pernah anda pusingkan pendapat orang lain yang menuduh anda riya, ujub, dan sombong. Karena dia bukan malaikat, dia bukan auditor amal, mereka tidak mengetahui hati kita, akan jauh lebih baik anda:
1.      Lupakan maikat gadungan itu.
2.      Luruskan niat.
3.      Teruslah bersedekah.
4.      Teruslah mengajak orang orang bersedekah.
Sebaik baik ilmu adalah ilmu yang di amalkan. Sebaik baik harta yang di sedekahkan. Sebaik baik manusia adalah manusia yang bermanfaat, yang perlu di lakukan adalah adalah:
1.      Bersedekahlah lebih banyak dari pada yang sudah sudah. Karena tangan diatas lebih utama dari pada tangan yang di bawah.
2.      Ajaklah orang orang yang di sekitar anda bersedekah lebih banyak. Caranya, denagn memberi tahu manfaat sedekah, memberikan testimony testimony tentang sedekah.
3.      Senantiasa luruskan niat karena bahwa sedekah itu adalah ibadah. Karena inilah hakikat sedekah.
“anjing menggonggong, badai pasti berlalu. Siapa suka menolong, bahagia pasti selalu.”

F.     Bab 6 Pembeda Abadi (Lingkar Diri)
Jika kita ingin menjadi golongan kanan dan menjadi pengusaha atau pemimpin untuk memajukan negara, kita harus memiliki ciri khas yang disebut pembeda abadi. Seorang pemimpin harus memiliki sesuatu yang berbeda dari orang lain. Untuk menjadi sesuatu yang muncul di antara mereka, kita harus memiliki pembeda abadi agar kita bisa diingat atau ditandai dibenak banyak orang.  Differensiasi telah menjadi 1 dari 7 keajaiban rezeki. Agar sukses, kita butuh sesuatu yang berbeda. Memang differensiasi itu minta ampun pentingnya.
Supaya pembeda abadi ini menjadi kisah nyata bukan sekedar dongeng, maka inilah yang harus anda lakukan segera:
1.      Carilah sesuatu yang anda minati sekaligus anda kuasai.
2.      Pastikan itu betul betul menghasilkan dan membahagiakan.
3.      Pantaulah persepsi public terhadap anda, lalu kendalikan.
4.      Temukan kata kuncian yang mewakili siapa anda, lalu exsposlah.
5.      Pertahankan pembeda abadi anda selama lamanya. Karena itulah yang di sebut abadi. Kecuali terjadi sesuatu yang sangat mandasar, sehingga mengharuskan perubahan.
6.      Ajaklah orang oran di sekitar anda untuk turut menciptakan pembeda abadi. Kemudian, adakan pertemuan berkala dan mintalah salah seorang berbagi pengalaman tentang pembeda abadi. Niscaya anda dan orang orang di sekitar anda akan saling mengingatkan.
 Mudah-mudahan setelah mengamalkan Pembeda Abadi ini kita benar-benar bisa mencapai kesuksesan.
G.    Bab 7 Pelangi Ikhtiar (Lingkar Diri)
Yang diamksud ikhtiar dalam ilmu keagamaan adalah berusaha dan berdoa. Dan pelangi, yang dimaksudkan ini adalah jika kita menggabungkan kiat dari yang pertama hingga yang ketujuh ini, akan membuat kita memiliki suatu kekuatan besar dan luar biasa. Satu hal lagi yang tidak boleh ketinggalan adalah sedekah. Dalam sedekah juga tersimpan energi yang tidak kalah penting dan sangat hebat. Jika seseorang ingin menjadi seorang dermawan dan kaya, tidak perlu dan tidak harus pusing menjadi sarjana atau pegawai negeri. Pelangi ikhtiar berisi 7 sikap (bias) yang dimiliki setiap pemenang. Terdiri dari impian, tindakan, kecepatan, keyakinan, pembelajaran, Integritas, dan keikhlasan. 7 Bias Pelangi ikhtiar itu benar-benar menyadarkan kita apa yang harus dilakukan untuk mencapai impian kita.
Sebaik baik impian adalah yang di iringi dengan action, kecepatan, keyakinan, pembelajaran,kepercayaan dan keikhlasan. Kemudian barulah terjadi perubahan nasib, tentu dengan izinnya. Maka yang harus di lakukan sekarang adalah:
1.      Besarkan impian.
2.      Segerakan dan perbanyak action.
3.      Perhatikan sungguh sungguh factor pengali.
4.            Sempurnakan pelangi ikhtiar.






III.            Kekurangannya/ problematika.
Di bagian akhir buku ini, ada point "apa yang harus dilakukan sekarang". Maksudnya setelah baca ada panduan untuk langsung action. Hanya saja, terkadang panduan-panduang itu ada yang tidak begitu jelas. Misalnya dalam bab Golongan Kanan, salah satu panduannya tertulis "jadilah golongan kanan". Maksud saya kurang mengerucut apa yang harus dilakukannya. Saya tahu begitulah sifatnya otak kanan, tapi untuk sebuah bagian "Apa yang harus dilakukan" dari sebuah buku, sebaiknya jelas dan pasti.
Selanjutnya pada buku ini banyak sekali di dalam action di dalam tiap bab mengandung promosi kepada pembaca untuk menyebarkan buku ini, dan tidak sedikit dalam action tiap tiap bab itu mengandung point yang sama yang tidak perlu di ulang ulang karena sudah jelas.
IV.            Kelebihannya/ solusi:
Masih dengan gaya bahasa khas 'kanan'-nya buku ini sangat enak dibaca. Selain kualitas bukunya yang memang benar-benar dahsyat. Testimoni dari orang-orang yang telah mengamalkan 7 Keajaiban Rezeki juga bejibun. Dan bonus-bonus yang diberikan juga sangat bernilai mahal. Dalam tiap kesimpulan bab buku yang harus di lakukan adalah banyak poin yang di ulang ulang untuk meningatkan kita apa yang di maksud oleh bab bab sebelumnya.



V.            PENUTUP
1.      Kesimpulan
Sepasang bidadari. Kalau orang tua itu adalah bidadari yang pertama, lantas siapakan bidadari yang kedua itu, Tidak lain tidak bukan, dia adalah pasangan anda. Menurut penulis, menikah itu berkorelasi positif dengan rezeki. dan bukan penulis saja yang berpendapat begitu. Pengusha kebab Hendy Setiono juga berpendapat bahwa menikah itu dapat membuka pintu-pintu rezeki. Kalau anda masing geleng-geleng kepala meragukan, silahkan dengan langsung pengakuannya di CD bonus.
Salah seorang pimpinan Asuransi Bumiputera, Bambang Taruno, bercerita, "Maret, 1990 saya mulai bekerja di Asuransi Bumiputera. Nah, keitka itu, saya sedang mewawancarai seorang karyawati baru. Orangya pendiam, keibuan, dan anggun. Saya pun langsung berpikir bahwa dia adalah jodoh saya, Siang hari, sewaktu betemu dengannya untuk yang ketiga kalinya, saya memberanikan diri untuk menegurnya dan melamarnya! Terang saja, ia kaget dan tidak bisa menjawab! Wong baru kenal! Ngomong-ngomong, kenapa saya bertindak secepat itu? Sebenarnya, sebelumnya saya sudah mengamati dia di mushola kantor. saya amat-amati, kok dia berdoa lamaaaa banget. Bahkan bedoanya sampai menangis. Menurut saya, inilah calon istri yang salehah.”
Lanjut Bambang, "tidak tunggu lama-lama, malamnya saya langsung menemui ibunya, melamar. Ternyata, dia sudah memiliki teman dekat, seorang pria mapan. Saya cuma bilang, "Coba kamu tanya dia, kapan dia mau menikahi kamu. Aku beri waktu 3 hari. Kalu dia bisa menjawab dengan meyakinkan, berarti dia memang jodohmu. TApi kalau tidak, berarti akulah jodohmu-pendamping hidupmu yang dikirim Allah. Rupa-rupanya, si pria itu tidak berani memberikan jawaban. Ringkas cerita, sekitar 2 minggu kemudian kami pun melangsungkan pernikahan. Saat itu, usia saya 24 tahun dan istri saya 22 tahun. Dengan begitu, kami pacarannya, yah setelah menikah. Jangan salah, itu malah lebih nikmat. Alhamdulillah, sekarang kami sudah dikaruniai 4 orang anak.
BAmbang pun berpesan, "Banyak orang yang menunda menikah, karena alasan belum punya pekerjaan tetap, rumah, isi rumah, mobil, dan lain-lain. Padahal makin bertambah umur, makin banyak pertimbangan. Kalau boleh saya menyarankan, jangan takut menikah. Luruskan niat menikah itu karena Allah dan segerakan. Sepanjang kita masih beikhtiar, Allah pasti mencukupkan rezeki kita, istri kita, dan anak-anak kita. Justru dengan menikah, pintu rezeki akan lebih terbuka." Sebagai tambahan, Bambang bersama istrinya juga rutin mendirikan shalat hajat, tahjjud, witir, dan puasa Senin-Kamis.
Kembali soal keselarasan. Dalam seminar dan pelatihan, saya sering wanti-wanti, "Rambut sama hitam, tapi impian berbeda-beda. Apalagi zaman sekarang, rambut ada yang merah, kuning, dan hijau Lalu saya sambung, "Sepasang suami istri saja tidur satu ranjang, tidur satu selimut. Tapi masing-masing punya mimpi beda-beda! Right???" Peserta seminar dan pelatihan pun tertawa terkekeh-kekeh mendengarnya. Kesimpulannya, menyelaraskan impian itu tidak gampang. Namun bilamana anda berhasil meyakinkan Sepsang Bidadari untuk menyelaraskan impian, maka terbukalah lebar-lebar pintu rezeki di hadapan anda. Ajaib!
Akhirnya, silahkan Anda renungkan pernyataan berikut. Setiap pria yang berhasil, ternyata ada seorang wanita yang mendampinginya, dan wanita itu adalah istrinya. Setiap pria yang gagal, ternyata juga ada seorang wanita yang mendampinginya, tetapi wanita itu bukan instrinya.

2.      Saran
Alhamdulillah penulis telah menyelesaikan tugas tepat pada waktunya. Semoga resensi ini dapat bermanfaat bagi kami, khususnya bagi pembaca.
Dalam penyusunan resensi ini kami menyadari masih banyak kekurangan, maka dari itu kami mohon kritik dan saran yang dapat membangun kami ke depannya agar lebih baik lagi.

No comments:

Post a Comment